forked from OpenSID/OpenSID
-
Notifications
You must be signed in to change notification settings - Fork 0
Menyiapkan Data Desa
Julis Suryadi edited this page Jun 28, 2019
·
1 revision
Halaman ini menjelaskan contoh langkah2 menerapkan OpenSID dari awal dan terus mengembangkan sesuai kesiapan desa.
- mengosongkan contoh data awal
- meninjau modul yang dibutuhkan dan me-nonaktifkan modul yang belum digunakan
- menyesuaikan setting aplikasi dengan kebutuhan desa
- menambah pengguna sesuai kebutuhan
- mengisi Identitas Desa
- mengisi Pemerintahan Desa
- memasukkan data penduduk desa
- kalau bisa, peroleh data BIP dari Disdukcapil, impor BIP
- alternatifnya, mengumpulkan data penduduk dan impor
- memeriksa dan melengkapi Wilayah Administratif
Sesudah itu, siapkan surat:
- pelajari surat bawaan sistem
- non-aktifkan yang tidak atau belum digunakan
- sesuaikan template setiap surat sesuai dengan kebutuhan desa
- tambahkan surat lainnya yg diperlukan desa
- rancang menu statis dan menu dinamis
- siapkan teks berjalan
- tinjau widget bawaan sistem
- non-aktifkan yang belum digunakan
- siapkan data untuk widget yang aktif
- tambah widget lain yg dibutuhkan desa
- tulis artikel yang diperlukan untuk menu statis dan menu dinamis
- Pastikan ada prosedur pengelolaannya
- Buat pengumuman dan penjelasan bagi warga
- Daftarkan penduduk yang berminat menggunakan.
Kemudian, secara bertahap terapkan modul2 lain sesuai kebutuhan. Contoh urutan yang dapat diikuti (sesuaikan dengan kebutuhan desa):
- Kependudukan > Data Suplemen
- Sekretariat > Surat Masuk
- Sekretariat > SK Kades
- Sekretariat > Perdes
- Bantuan
- Sekretariat > Inventaris
- Pertanahan
- Kependudukan > Rumah Tangga; Kependudukan > Kelompok
- Analisis
- Analisis > Prodeskel
- Pemetaan
- Analisis > PBDT
Panduan OpenSID dibuat oleh relawan dari Komunitas OpenSID. Kami juga mengajak anda untuk turut membantu mengembangkan panduan ini, untuk manfaat bersama. Silakan melihat caranya di Mengembangkan Panduan OpenSID.
Petunjuk cara memakai panduan ini ada di Petunjuk Memakai Panduan OpenSID.